Pengalaman Pribadi Membuat Surat AK 1 Surat Ketenaga Kerjaan Lokasi Jepara - Cendekiapedia -->
Pengalaman Pribadi Membuat Surat AK 1 Surat Ketenaga Kerjaan Lokasi Jepara

Pengalaman Pribadi Membuat Surat AK 1 Surat Ketenaga Kerjaan Lokasi Jepara

cendekiapedia.blogspot.com – Pengalaman Pribadi Membuat Surat AK 1 Surat Ketenaga Kerjaan Lokasi Jepara, Membuat Surat AK 1 untuk Daftar Kerja, CPNS dan BUMN.

Oke sobat Cendekiapedia, kembali dengan mas Hakim disini yang senantiasa berusaha membagikan pengalaman informasi tulisan bermanfaat kepada kesemuanya, oke kali ini saya akan membagikan pengalaman pribadi saat membuat surat AK 1.

Membuat Surat AK1

Saya sendiri memang warga Jepara, tetapi karena lokasi tempat tinggal saya yang dekat dengan Kabupaten sebelah menjadikan saya cukup buta akan lokasi tempat untuk mengurus surat-surat penting semacam ini.

Yah kalau ditanya Dinas Ketenaga Kerjaan Kab Kudus, saya sendiri malah langsung bisa menunjukkan lokasi dan mengantar kamu sampai kedepan lokasinya, ini sih sebabnya hampir dari bangku sekolah menengah pertama hingga perguruan tinggi saya tamatkan di Kabupatan Kudus, bahkan mencari barang keseharian pun lebih condong mencarinya di Kudus.

Nah karena alasan ini pun, kisah pengalaman saya dalam membuat surat AK 1 ini akan ada bumbu-bumbu lucunya sobat Cendekiapedia, berminat? Mari simak, misal membaca ini hanya mencari berkas apa saja yang diperlukan, maka baca cepat saja dan cari tujuan kamu saja.

Oke pagi itu cukup cerah dan panas seperti biasa, begitulah iklim Jepara, nah perihal saat itu saya sendiri sudah selesai skripsi dan tinggal menunggu waktu wisuda yang mungkin kurang 3 bulan lagi, maka aku putuskan untuk menyicil dokumen apa saja yang diperlukan saat mencari kerja nantinya.

Berbekal pengetahuan dari internet tentang lokasi, saya beranikan pergi dan jujur sedikit pun saya sendiri belum pernah kesana ya sobat Cendekiapedia.

Memakai baju rapih kemaja, celana kain hitam, sepatu hitam dan tas gendong kesayangan berisikan dokumen penting maka saya pun mantap berjalan kelokasi yang mungkin benar, hahahha.

Perjalanan seperti biasa memakan waktu yang cukup lama dari lokasi tempat tinggal saya, sebelum kelokasi pembuatan surat AK 1 saya ada perlu di gedung Disdikpora Jepara, yah perihal sosialiasi Dapodik seperti biasa.

Saat dijelaskan oleh pembicara saya sempatkan bertanya lokasi pembuatan surat AK 1 kepada kawan, tetapi karena lucunya saya, saya bertanya dengan berkata lokasi dinas pekerjaan nang ndi sih mas? Dijawablah Polres ngalor sitik sekitaran kunu mas.

Selesai sosialiasi, saya pun gas ketempat yang ditunjuk tadi, walah ada bangunan dengan tulisan dinas pekerjaan dan tulisan disampainya tidak bisa dibaca karena sedang masa rehab, masuklah saya, tanpa basa-basi dan percaya diri salam dan masuk keruangan, disitu waktu itu ada sekiitaran 7 oarng yang sedang bercakap-cakap sepertinya rapat.

Bodohnyan saya yang terlanjur masuk, mau tidak mau akhirnya permisi dan memberanikan memperkenalkan diri, ke 7 orang tersebut memandang saya, lalu setalah saya memperkenalkan diri, salah satu yang terdekat posisi dengan saya bertanya, mau melamar kerja disini mas?

Saya pun agak mlongo, kok malahan dikira melamar kerja? Lalu saya menjelaskan dan bilang tidak diakhir penjelasan, 7 orang tersebut akhirnya tertawa renyah mendengarkan penjelasan saya saat itu, lalu memberi penjelasan bahwa yang saya masuki ini adalah DINAS PEKERJAAN UMUM, nah kalau masnya mau urus kartu AK1 tempatnya di DINAS KETENAGA KERJAAN yang lokasinya ada disetalah pasar apung, saya pun malu tersipu, dan memutuskan pamit lalu keluar.

Dengan perasaan yang campur aduk karena salah masuk tempat tadi, saya pun mencari dan menelusuri, sampai akhirnya wala, lokasi ada tempat diselatan pasar apung.

Mausklah saya waktu itu, seperti biasa antri hingga giliran tiba, cukup terbayar juga perjalanan jauh dan salah masuk tempat dengan dilayani mbak-mbak petugas cantik.

Tapi sayang cuma sebentar saja, tidak sampai 10 menit proses selesai dan kartu AK 1 yang berupa lembaran warna kuning pun jadi.

Syarat membuat surat AK 1 antara lain,
  1. Foto copy KTP
  2. Foto copy AKTE
  3. Foto copy KK
  4. Pass Foto Ukuran 3x4 bawa 4 lembar saja
  5. Ijiazah terakhir, saat itu ijazah S1 belum keluar jadi memakai ijazah SMA.
  6. Berpakaian rapi dan memakai sepatu.

Nah itulah pengalaman pribadi saya dalam membuat surat ketenaga kerjaan, atau surat AK 1 di Dinas Ketenaga Kerjaan dan Transmigrasi Jepara, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan bagi anda semua.

Penulis @hakimlfc13

Artikel Terkait

Buka Komentar
Tutup Komentar

0 Response to "Pengalaman Pribadi Membuat Surat AK 1 Surat Ketenaga Kerjaan Lokasi Jepara"

Post a Comment

PERHATIAN

- Mohon untuk tidak berkomentar dengan bahasa yang kasar, menyebarkan spam dan berbau konten dewasa.
- Berkomentarlah sesuai pembahasan yang terkait konten saja.

- Kalau pun ada keluhan, semisal kesulitan mengunduh file yang ada, maka kamu bisa membaca dahulu step by step caranya.
- Kalau ada link mati/broken link, bisa segera melapor admin dengan kontak media sosial yang dicantumkan (wasap, twitter or fb).
- Semua file yang tersedia gratis tidak diperjual belikan oleh admin.

Semoga selalu bahagia.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel