Cuitan Lucu Netizen Respons Pendaftaran CPNS dan PPPK
Tuesday, August 10, 2021
Comment
cendekiapedia.blogspot.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) dilaporkan telah membuka pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Non-guru dan guru untuk 570 instansi.
Total jumlah formasi CPNS dan PPPK mencapai 689.623 orang, belum termasuk 500 ribu formasi untuk PPPK guru. Pendaftaran PPPK dimulai pada 30 Juni hingga 12 Juli.
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, Kamis (1/7) pagi, kata kunci CPNS banyak dibicarakan warganet di Twitter. Lebih dari 12.000 cuitan turut membanjiri ruang jagat maya. Pengumuman itu lantas mengundang cuitan lucu warganet.
Rata-rata mencuitkan bagaimana dukungan orang tua untuk mendaftar CPNS.
"Apapun lulusannya, kalo ada cpns pasti nyokap bawel banget nyuruh ngelamar," ujar @kiestal.
Dorongan ini mungkin tampak umum dilakukan para orang tua sampai-sampai satu akun mencuit soal CPNS. Ia mempertanyakan apakah hanya dirinya yang diminta untuk daftar PNS oleh orangtuanya.
"Apa cuma aku doang yang ga dichat orangtua buat ikut cpns hahahahah," cuit @strawbrysorbet, Kamis (1/7).
Di samping itu ada pula warganet yang menuliskan harapan dan doanya lewat akun Twitter. Seperti pada akun @skopiskuy.
"Di tanggal 1 Juli ini gua cuma mau minta doa, DOAIN GUA LULUS CPNS YA wkwkwkwkwk aamiinin paling serius pokoknya," ujarnya.
Namun ada pula warganet yang bernasib malang seperti akun @myounster. Ia berharap untuk bisa mendaftar jadi ASN, namun jurusannya tidak tertera dalam susunan formasi dalam pendaftaran.
"Mau nyoba daftar cpns eh formasinya ga ada. Memang sudah ditakdirkan jadi anak swasta," ujarnya.
Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 dilakukan dengan dua tahapan tes, yakni seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidang (SKB).
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menetapkan jadwal SKD dilaksanakan pada 25 Agustus-4 Oktober 2021 dan hasilnya diumumkan pada 17-18 Oktober. Sementara pelaksanaan SKB dijadwalkan pada 8-29 November dan hasilnya diumumkan pada 18-19 Desember.
Pendaftaran CPNS dilakukan serentak dengan seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) mulai hari ini, Rabu (30/6) sampai 21 Juli.
Sumber cnn
Edit @hakimlfc13
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, Kamis (1/7) pagi, kata kunci CPNS banyak dibicarakan warganet di Twitter. Lebih dari 12.000 cuitan turut membanjiri ruang jagat maya. Pengumuman itu lantas mengundang cuitan lucu warganet.
Rata-rata mencuitkan bagaimana dukungan orang tua untuk mendaftar CPNS.
"Apapun lulusannya, kalo ada cpns pasti nyokap bawel banget nyuruh ngelamar," ujar @kiestal.
Dorongan ini mungkin tampak umum dilakukan para orang tua sampai-sampai satu akun mencuit soal CPNS. Ia mempertanyakan apakah hanya dirinya yang diminta untuk daftar PNS oleh orangtuanya.
"Apa cuma aku doang yang ga dichat orangtua buat ikut cpns hahahahah," cuit @strawbrysorbet, Kamis (1/7).
Di samping itu ada pula warganet yang menuliskan harapan dan doanya lewat akun Twitter. Seperti pada akun @skopiskuy.
"Di tanggal 1 Juli ini gua cuma mau minta doa, DOAIN GUA LULUS CPNS YA wkwkwkwkwk aamiinin paling serius pokoknya," ujarnya.
Namun ada pula warganet yang bernasib malang seperti akun @myounster. Ia berharap untuk bisa mendaftar jadi ASN, namun jurusannya tidak tertera dalam susunan formasi dalam pendaftaran.
"Mau nyoba daftar cpns eh formasinya ga ada. Memang sudah ditakdirkan jadi anak swasta," ujarnya.
Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 dilakukan dengan dua tahapan tes, yakni seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidang (SKB).
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menetapkan jadwal SKD dilaksanakan pada 25 Agustus-4 Oktober 2021 dan hasilnya diumumkan pada 17-18 Oktober. Sementara pelaksanaan SKB dijadwalkan pada 8-29 November dan hasilnya diumumkan pada 18-19 Desember.
Pendaftaran CPNS dilakukan serentak dengan seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) mulai hari ini, Rabu (30/6) sampai 21 Juli.
Sumber cnn
Edit @hakimlfc13
0 Response to "Cuitan Lucu Netizen Respons Pendaftaran CPNS dan PPPK"
Post a Comment
PERHATIAN
- Mohon untuk tidak berkomentar dengan bahasa yang kasar, menyebarkan spam dan berbau konten dewasa.
- Berkomentarlah sesuai pembahasan yang terkait konten saja.
- Kalau pun ada keluhan, semisal kesulitan mengunduh file yang ada, maka kamu bisa membaca dahulu step by step caranya.
- Kalau ada link mati/broken link, bisa segera melapor admin dengan kontak media sosial yang dicantumkan (wasap, twitter or fb).
- Semua file yang tersedia gratis tidak diperjual belikan oleh admin.
Semoga selalu bahagia.