10 Soal Latihan Tes Wawasan Kebangsaan - TWK SKD CPNS HOTS (Update 2019) Part 29 - Cendekiapedia -->
10 Soal Latihan Tes Wawasan Kebangsaan - TWK SKD CPNS HOTS (Update 2019) Part 29

10 Soal Latihan Tes Wawasan Kebangsaan - TWK SKD CPNS HOTS (Update 2019) Part 29

cendekiapedia.blogspot.com - 10 Soal Latihan Tes Wawasan Kebangsaan - TWK SKD CPNS HOTS (Update 2019) Part 29, Soal CPNS Gratis.

Hallo selamat pagi sobat Cendekiapedia, nah setelah kemarin-kemarin mas Hakim telah banyak sekali membagikan file soal-soal CPNS, baik itu file soal SKD dan SKB atau bahkan dalam bentuk ebook CPNS ratusan lembar.



Bank soal twk skd hots cpns 2019 gratis
Soal TWK HOTS

Nah sekarang mas Hakim akan membagikan soal-soal yang lansgung ada pada blog ini, agar yang males buat ngeunduh file bisa langsung membaca dan belajar lewat blog ini saat itu juga.

Nah untuk soal akan mas Hakim bagikan disetiap konten berjumlah 10 dan disertai pembahasannya pula. Bagi yang merasa berminat jangan lupa gabung di grup fb kami (LINK GRUP) dan juga ikuti kami ditwitter (LINK TWITTER), lalu yang terpenting BERLANGGANG BLOG (KLIK BERLANGGANG) ini juga yah.

Untuk soal TWK Hots silahkan baca dibawah ini

1. Bagaimana Pancasila itu dibentuk rumusannya sebagaimana terdapat pada Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dimana dalam hal tersebut BPUPKI memiliki peran yang sangat menentukan. Hal ini merupakan asal- usul pancasila, yakni …

a. Causa Normatif
b. Causa Materialis
c. Causa Formatif
d. Causa Efisien
e. Causa Formalis

Pembahasan
Causa Formalis → Bagaimana Pancasila itu dibentuk rumusannya sebagaimana terdapat pada Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dimana dalam hal tersebut BPUPKI memiliki peran yang sangat menentukan.
(E)

2. Jumlah bulu melambangkan hari proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah sebagai berikut, kecuali …

a. Jumlah bulu pada masing-masing sayap berjumlah 17
b. Jumlah bulu dibawah perisai 17
c. Jumlah bulu pada leher berjumlah 45
d. Jumlah bulu pada ekor berjumlah 8
e. Jumlah bulu dibawah pangkal ekor berjumlah 19

Pembahasan
Jumlah bulu dibawah perisai atau pangkal ekor berjumlah 19.
(B)

3. Tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain, merupakan nilai yang terkandung dalam Pancasila sila …

a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima

Pembahasan
Tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain, merupakan nilai yang dicerminkan oleh sila keempat.
(D)

4. Hasil sidang pertama BPUPKI oleh Prof.Dr.Supomo pada 31 Mei 1945 adalah …

a. Peri kebangsaan, Peri kemanusiaan, Peri ketuhanan, Peri kerakyatan, Kesejahteraan rakyat
b. Peri ketuhanan, Internasionalisme, Mufakat dan demokrasi, Peri kemanusiaan, Kesejahteraan sosial
c. Persatuan, Kekeluargaan, Keseimbangan lahir batin, Musyawarah, Keadilan rakyat
d. Kebangsaan Indonesia, Internasionalisme dan kemanusiaan, Mufakat dan demokrasi, Kesejahteraan sosial, Ketuhanan yang Maha Esa
e. Persatuan, Kekeluargaan, Keseimbangan lahir batin, Musyawarah, Ketuhanan yang Maha Esa

Pembahasan
Hasil sidang pertama BPUPKI oleh Prof.Dr.Supomo →Persatuan, Kekeluargaan, Keseimbangan lahir batin, Musyawarah, Keadilan rakyat.
(C)

5. Konsep rancangan Pembukaan UUD 1945 yang disetujui pada 22 Juni 1945 oleh M. Yamin diberi nama …

a. Mukaddimah
b. Pembukaan
c. Lahirnya Pancasila
d. Piagam Jakarta
e. Gentlemen’s Agreement

Pembahasan
Konsep rancangan Pembukaan UUD 1945 yang disetujui pada 22 Juni 1945 oleh M. Yamin diberi nama Piagam Jakarta.
(D)

6. Amandemen UUD 1945 perlu dilakukan karena beberapa pasal dalam UUD 1945 masih …

a. Dapat ditafsirkan beberapa makna dalam penafsirannya
b. Dapat ditafsirkan menjadi satu pengertian yang kabur
c. Diperlukan untuk memberikan peluang pemerintah otoriter
d. Diragukan akan kemampuan UUD dalam menampung aspirasi
e. Ada pasal yang kurang

Pembahasan
Amandemen UUD 1945 perlu dilakukan karena beberapa pasal dalam UUD 1945 masih dapat ditafsirkan beberapa makna dalam penafsirannya/ multitafsir.
(A)

7. Untuk mengubah pasal-pasal Undang-Undang Dasar, sidang MPR dihadiri oleh sekurang-kurangnya … dari jumlah anggota MPR.

a. 1/2
b. 3/4
c. 3/5
d. 2/3
e. 4/5

Pembahasan
Ketetapannya terdapat pada pasal 37 ayat 3 UUD 1945.
(D)

8. Mekanisme kepemimpinan nasional berlangsung secara periodik lima tahun sekali. Sirkulasi ini didasarkan pada UUD 1945:

a. Bab III Pasal 4 ayat (1)
b. Bab IV Pasal 16 ayat (2)
c. Bab I Pasal 1 ayat (2)
d. Bab IV Pasal 18
e. Bab II Pasal 2 ayat (2)

Pembahasan
Bab IV Pasal 16 ayat (2)→ Mekanisme kepemimpinan nasional berlangsung secara periodik lima tahun sekali.
(B)

9. Di bawah ini pahlawan yang terlibat dalam perang Aceh adalah, kecuali…

a. Teuku Umar
b. Panglima Polim
c. Teuku Cik Ditiro
d. Cut Nyak Dien
e. Dewi Sartika

Pembahasan
Pahlawan yang terlibat dalam perang Aceh adalahTeuku Umar, Panglima Polim, Teuku Cik Ditiro, Cut Nyak Dien, Cut Meutia.
(E)

10. Pusat Tenaga Rakyat atau Putera adalah organisasi yang dibentuk pemerintah Jepang di Indonesia pada 16 April 1943 dan dipimpin oleh Empat Serangkai, kecuali…

a. Ir.Soekarno
b. Dr. Cipto Mangunkusumo
c. M.Hatta
d. Ki Hajar Dewantoro
e. K.H Mas Mansyur

Pembahasan
Empat Serangkai→ Ir.Soekarno, M.Hatta, Ki Hajar Dewantoro, K.H Mas Mansyur.
(B)

Bagi yang mencari file soal-soal bentuk PDF bisa kesini (Ebook Gratis) kawan.

Nah itulah 10 soal TWK CPNS HOTS, nanti mas Hakim akan membagikan soal-soal lainnya tentunya di part selanjutnya. Jangan lupa untuk selalu share, like dan komentar agar blog mas Hakim ini terus berkembang, mari buat blog Cendekiapedia ini senantiasa bermanfaat.

Penulis @hakimlfc13 

Artikel Terkait

Buka Komentar
Tutup Komentar

0 Response to "10 Soal Latihan Tes Wawasan Kebangsaan - TWK SKD CPNS HOTS (Update 2019) Part 29"

Post a Comment

PERHATIAN

- Mohon untuk tidak berkomentar dengan bahasa yang kasar, menyebarkan spam dan berbau konten dewasa.
- Berkomentarlah sesuai pembahasan yang terkait konten saja.

- Kalau pun ada keluhan, semisal kesulitan mengunduh file yang ada, maka kamu bisa membaca dahulu step by step caranya.
- Kalau ada link mati/broken link, bisa segera melapor admin dengan kontak media sosial yang dicantumkan (wasap, twitter or fb).
- Semua file yang tersedia gratis tidak diperjual belikan oleh admin.

Semoga selalu bahagia.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel