Ringkasan Materi PJOK Tema 6 dan Tema 7 Kelas 5 Tengah Semester Genap - Cendekiapedia -->
Ringkasan Materi PJOK Tema 6 dan Tema 7 Kelas 5 Tengah Semester Genap

Ringkasan Materi PJOK Tema 6 dan Tema 7 Kelas 5 Tengah Semester Genap

cendekiapedia.blogspot.com - Hai anak-anak, catat ringkasan materi ini untuk memudahkan mengerjakan soal UTS semester genap PJOK tema 6 dan 7 kelas 5 sebagai berikut ini.


SENAM LANTAI

Pengertian Senam Lantai dan Pola Gerak Dominan

Senam lantai merupakan gerakan senam yang dilakukan di atas lantai, menggunakan alat matras. Senam lantai dilakukan untuk meningkatkan daya tahan, kelenturan, koordinasi, dan kontrol tubuh.

Senam lantai ada yang dilakukan tanpa alat, misalnya seperti sikap lilin. Ada juga senam lantai yang dilakukan menggunakan alat, seperti lompat kangkang.

Nah, kalau pola gerak dominan adalah gerak yang mendasari terbentuknya suatu keterampilan.

Macam-macam pola gerak dominan antara lain ada bertumpu, bergantung, keseimbangan, berpindah tempat, tolakan, ayunan, putaran, melayang, dan mendarat.

Gerak pada senam lantai yang menunjukkan perpindahan yaitu berlari.

SENAM KETANGKASAN


Gerak pada senam ketangkasan (berjalan meniti pada balok titian) di atas bertujuan untuk melatiah keseimbangan.

Cara melakukan gerak pada balok titian:
  1. Menyiapkan diri dengan tenang dan berkonsentrasi
  2. Berdiri tegak di salah satu ujung balok titian
  3. Berdiam dan mengatur nafas
  4. Berjalan perlahan merapatkan tumit dengan ujung ibu jari kaki dan merentangkan kedua tangan untuk menjaga keseimbangan

PUTARAN DALAM SENAM LANTAI

Berguling kedepan, berguling kebelakang dan meroda.


PULL UP


GERAK RERIRAMA

Senam irama atau disebut juga senam ritmik adalah gerakan senam yang dilakukan dengan irama musik, atau latihan bebas yang dilakukan secara berirama.

Senam ritmik dapat dilakukan dengan menggunakan alat ataupun tanpa alat. Alat yang sering digunakan adalah ganda, simpai, tongkat, bola, pita dan topi.

Unsur gerak berirama yaitu keharmoniasan, saat memulai senam berirama sebaiknya melaukan pemanasan terlebih dahulu, dan saat akan selesai juga melakukan pendinginan.

Gerakan senam dan irama senam harus sesuai dengan irama musik.

Hal yang digunakan untuk mengiringi gerak rimtik yaitu:
  • Alat musik
  • Tepuk tangan
  • Lagu
  • Tiupan peluit

OLAHRAGA RENANG

Renang adalah olahraga yang melombakan kecepatan atlet renang dalam berenang.
 
Gaya renang yang diperlombakan adalah gaya bebas, gaya kupu-kupu, gaya punggung, dan gaya dada.
Pada saat meluncur bisa menggunakan tolakan kaki.

Alat yang digunakan untuk berlatih berenang adalah pelampung.

BERENANG GAYA PUNGGUNG

Saat beranang gaya punggung posisi muka menghadap atas, pada saat bernapas menggunakan mulut, prinsip dasar renang gaya punggung adalah terapung.

Gerak dasar gaya punggung yaitu:
  • Gerak meluncur
  • Gerak tungkai
  • Gerak lengan
  • Cara pengambilan napas

Penulis @hakimlfc13

Artikel Terkait

Buka Komentar
Tutup Komentar

0 Response to "Ringkasan Materi PJOK Tema 6 dan Tema 7 Kelas 5 Tengah Semester Genap"

Post a Comment

PERHATIAN

- Mohon untuk tidak berkomentar dengan bahasa yang kasar, menyebarkan spam dan berbau konten dewasa.
- Berkomentarlah sesuai pembahasan yang terkait konten saja.

- Kalau pun ada keluhan, semisal kesulitan mengunduh file yang ada, maka kamu bisa membaca dahulu step by step caranya.
- Kalau ada link mati/broken link, bisa segera melapor admin dengan kontak media sosial yang dicantumkan (wasap, twitter or fb).
- Semua file yang tersedia gratis tidak diperjual belikan oleh admin.

Semoga selalu bahagia.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel